Ribuan Warga Ramaikan Jalan Santai HUT ke-21 Kabupaten Kolaka Utara
KOLAKA UTARA – Alun-alun Kota Lasusua dipadati oleh ribuan warga Kolaka Utara (Kolut) untuk mengikuti kegiatan jalan santai pada Minggu pagi (5/1/2024).
Jalan sabtai yang diadakan sebagai bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-21 Kolut berhasil menarik animo sekitar 10.000 peserta dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.
Pj Bupati Kolut, Yusmin memimpin kegiatan jalan santai ini yang diikuti pula Ketua dan anggota DPRD setempat, Forkopimda, OPD, dan seluruh ASN.
Dalam kesempatan tersebut, anggota DPD RI asal Sulawesi Tenggara, La Ode Umar Bonte juga hadir secara langsung, dan diberi kehormatan untuk melepas peserta jalan santai.
Umar Bonte menyatakan pentingnya acara seperti ini untuk membangun solidaritas dan semangat masyarakat.
“Hari ini bukan hanya sekadar seremonial, tetapi menjadi bukti nyata bahwa masyarakat Kolaka Utara memiliki energi untuk terus maju dan bersatu. Ini adalah langkah penting untuk menjadikan Kolaka Utara sebagai contoh bagi daerah lain di Indonesia,” ungkapnya seperti dikutip dari laman Pemkab Kolut.
Sementara itu, Yusmin menyampaikan kegiatan ini adalah bentuk kebahagiaan bersama yang dirayakan oleh seluruh masyarakat.
“Ini adalah perayaan milik kita semua, masyarakat Kolaka Utara. Jalan santai ini tidak hanya membuat kita sehat, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan,” ujar Yusmin.
Dja juga menambahkan jalan santai ini hanyalah bagian dari rangkaian kegiatan perayaan HUT ke-21 Kolut.
“Setelah ini, kami akan mengadakan lomba lari maraton uang hadiahnya juga umrah. Harapan kami, kegiatan seperti ini bisa menjadi tradisi untuk terus mempererat kebersamaan dan kebahagiaan masyarakat Kolaka Utara,” jelasnya.
Jalan sehat ini juga kata Pj Bupati, tidak hanya mencerminkan kebersamaan masyarakat, tetapi juga menjadi simbol dari semangat untuk terus maju dan berkembang.
Ditinya pun terus mendorong berbagai program yang bertujuan untuk memajukan daerah, termasuk melalui kegiatan yang melibatkan langsung masyarakat seperti ini.
**
Tinggalkan Balasan