KOLAKA TIMUR – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kolaka Timur (Koltim) Andi Muh Iqbal Tongasa memimpin rapat koordinasi (Rakor) perencanaan pembangunan RSUD Koltim standar Tipe C Tahun 2025 di Ruang Rapat Sekda Koltim, Senin (28/10/2024).

Hadir Kadis Kesehatan Koltim Ridwan Nasir dan jajaran, Dirut RSUD Koltim dr Abdul Munir Abubakar dan jajaran, Kabid Yankes Dinkes Provinsi.

Dikutip dari laman Pemkab Koltim, rakor ini sebagai bentuk koordinasi terkait anggaran DAK 2025 yang dialokasikan untuk pembangunan RS dan pemenuhan alat kesehatan, yang total nilainya mencapai Rp170 milyar.

Baca Juga:  Mayat Pria dengan Kondisi Tubuh Membengkak Ditemukan dalam Rumah di Kendari

dr Munir menyampaikan, untuk lokasi pembangunan RSUD ini, direncanakan di Desa Orawa, Kecamatan Tirawuta yang lebih luas dan strategis, serta telah memiliki sertifikat atas nama Pemda Koltim, serta telah dilakukan analisis mengenai dampak lingkungan (AMDAL).

Lanjutnya, begitu pula sudah ada untuk masterplan sebagai induk perencanaan dan pengembangan ke depannya.

Baca Juga:  BPS Catat Nilai Ekspor Sultra Naik 15,68 Persen pada Maret 2025

”Dengan anggaran yang begitu besar, RSUD yang baru ini nantinya, diharapkan dapat memenuhi kebutuhan layanan kesehatan yang lebih baik. Dukungan dan doa seluruh masyarakat Kolaka Timur, diharapkan agar bangunan monumental ini tidak menemui kendala, mulai dari perencanaan hingga selesai dibangun nanti,” ucapnya usai meninjau lokasi pembangunan RSUD ini.

**