Pj Bupati Melantik 11 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Lingkup Pemkab Buton, Ini Daftarnya
BUTON TENGAH – Pj Bupati Buton Tengah (Buteng), Muhammad Yusup melantik dan mengukuhkan 11 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama lingkup Pemkab Buteng, Jumat (24/2/2023).
“Pelantikan ini merupakan bagian dari penyegaran dan peningkatan kinerja,” jelas Yusup dalam keterangannya dikutip dai laman Pemkab Buteng.
Selain itu juga, lanjut Yusup, rotasi jabatan ini juga dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan, serta merupakan bagian pola pembinaan karir pegawai dalam rangka peningkatan kinerja penyelenggaraan tugas pelayanan publik.
Yusup berharap kepada pejabat baru dan umumnya kepada semua pejabat untuk segera melakukan pembenahan dan pemantapan organisasi, serta peningkatan kinerja dan penyelenggaraan tugas sebagai jabatan yang diembannya,
“Sebagai penanggungjawab dan penggerak serta mampu mengkoordinir pejabat dibawahnya, untuk mencapai sasaran dan target organisasi, maka harus mengawal keberhasilan pencapaian program kerja pejabat bupati serta Pemkab Buton Tengah,” harapnya.
Para pejabta yang baru dilantik, Yusup juga meminta untuk melakukan terobosan yang positif melalui pemikiran yang kreatif, inovatif dan sistematik untuk kepentingan organisasi.
“Tanggungjawab dan evaluasi berkelanjutan, yang akan dibangun secara berkala serta jangan berpuas diri terhadap apa yang telah dicapai. Dan terus berkomitmen untuk membangun citra positif, terutama menghadirkan pelayanan prima kepada masyarakat Buton Tengah,” tegasnya.
Berikut 8 pejabat yang dilantik berdasarkan Keputusan Bupati Buton Tengah Nomor 278 Tanggal 24 Februari 2023 berdasarkan Surat Izin Tertulis Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.2.6/1003/SJ tanggal 23 Februari 2023 :
- Siruddin jabatan baru Kepala Dinas Koperasi dan UKM;
- H. Kasim jabatan baru Kepala Dinas Lingkungan Hidup;
- La Ode Abdulah jabatan baru Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik;
- Jufri jabatan baru Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan;
- Haruni jabatan baru Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan;
- Suhardin Djama Suke jabatan baru Kepala Dinas Pertanian;
- Aminuddin jabatan baru Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah;
- Razuddin jabatan baru Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik.
Sementara 3 jabatan lainnya yang di kukuhkan berdasarkan Keputusan Bupati Buton Tengah Nomor 279 Tanggal 24 Februari 2023 berdasarkan Surat Komisi Aparatur Sipil Negara Nomor B.4631/JP/00.01/12/2022 Tanggal 30 Desember 2022 perihal Perubahan Rekomendasi Hasil Uji Kompetensi Dalam Rangka Rotasi Mutasi Jabatan Tinggi Pratama Lingkup Pemkab Buton Tengah yaitu :
Tinggalkan Balasan