KENDARI – Vokalis Grub Band Armada, Rizal diduga usir penonton saat manggung di kawasan Tugu Religi Sultra dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Kendari yang ke-192 tahun pada Jumat, 12 Mei 2023 malam.

Dugaan pengusiran itu berawal dari Band Armada menyanyikan lagu terakhirnya yang berjudul “Pergi Pagi Pulang Pagi” dan seorang wanita naik ke panggung untuk menyapa idolanya.

Mendapat situasi tersebut beberapa kali Rizal meminta wanita tersebut untuk turun. Namun wanita tersebut tetap berdiri dan tidak menghiraukan arahan tersebut, dan ia justru semakin mendekat dengan penuh histeris.

“Saya tidak suruh naik ke atas, turun mba, turun. Tidak mba, tidak,” ujar Rizal sambil melangkah mundur.

Bahkan Rizal tegas hingga memanggil pihak keamanan yang berjaga untuk menurunkan fansnya tersebut.

“Tolong dong pihak keamanan,” pinta Risal kepada pihak keamanan.

Beberapa saat kemudian, pihak keamanan pun datang.

Dan wanita itu pun akhirnya turun dari panggung dikawal pengamanan dari Polisi Pamong Praja, sembari mendapat sorakan bernada ejekan dari penonton.

Saat fansnya itu turun dari panggung, Rizal berseloroh mengucapkan terima kasih dan kembali meminta wanita itu untuk berpindah ke belakang panggung.

“Mba di belakang situ gak apa-apa kok, bawa temannya gak apa-apa, belakang situ,” ucapnya Rizal lagi.

Salah satu penonton, Ryan mengaku kecewa dengan sikap vokalis band Armada yang menyikapi fansnya seperti demikian.

“Langsung jengkel tadi saya eh. Batal jadi fans,” sesal Ryan kepada media ini.

“Maunya jangan mi juga da begitu, bi*dab memang,” katanya lagi.

Hingga berita ini terbit, belum ada pihak manajemen Band Armada yang dapat dimintai tanggapan terkait kejadian ini. **