Pameran Halo Sultra: DPMPTSP Buka Layanan Perizinan
KENDARI – Momentum penyelenggaraan Pameran Halo Sultra dalam rangka peringatan HUT Sulawesi Tenggara (Sultra) ke-60, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Sultra membuka pelayanan perizinan.
Layanan perizinan di lokasi pameran itu sebagai langkah DPMPTSP Sultra dalam memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat.
Kepala Bidang Penyelenggaraan Pelayanan Perizinan dan Non Perizinan DPMPTSP Sultra, Isra Alnur menjelaskan, bahwa pihak ya membuka pelayanan, termasuk konsultasi untuk terkait pelayanan Online Single Submission (OSS) selama pameran HUT Sultra ke-60.
“Jadi mungkin bapak ibu yang belum memiliki NIB, bagi pelaku usaha, kemudian ada juga yang mungkin lupa pasword, ataupun ada kendala dalam mengurus izin di OSS, kami membuka layanan di sini,” ujar Isra Alnur, saat ditemui di stand pameran DPMPTSP Sultra, Sabtu (27/4/2024).
Ia juga mengungkapkan, layanan perizinan tersebut langsung ditangani oleh helpdesk, sehingga pengunjung pameran yang membutuhkan informasi terkait perizinan akan mendapatkannya secara gratis.
“Jadi ada beberapa pegawai atau operator yang kita siapkan, untuk melayani terkait keluhan baik terkait persoalan akun, pasword ataupun lainnya. Dan tentunya itu semua tidak dipungut biaya atau gratis,” ungkapnya.
Isra Alnur menyebutkan, pihaknya tidak menargetkan capaian perizinan dari layanan yang dibuka selama event pameran Halo Sultra digelar. Yang ada yakni hanya target investasi, namun hal itu kewenangan Bidang Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal dan Informasi.
“Kita di sini tidak ada target perizinan, yang ada hanya kita target investasi, nanti dijelaskan oleh pak Rasiun, berapa target kita untuk investasi tahun ini nanti dijelaskan, yang jelasnya siapapun masyarakat yang datang berurusan kami layani, baik Penanaman Modal Asing (PMA), Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) untuk terkait OSS ini,” terangnya.
Lebih lanjut, Isra Alnur menambahkan, bahwa selama dibuka pelayanan di lokasi pameran Halo Sultra, untuk masyarakat yang melakukan konsultasi, belum terlalu signifikan jumlahnya, apa lagi kegiatan ini baru saja di buka oleh Pj Gubernur Sultra.
“Pelayanan ini kita bagi dua, ada yang melayani di Kantor DPMPTSP dan juga sebagian di stand pameran Halo Sultra, begitupun operatornya juga kita bagi dua. Intinya untuk memberi kemudahan kepada masyarakat, jadi bisa memilih di Kantor atau di stand pameran ini,” katanya.
Isra berharap, masyarakat bisa dengan mudah berinvestasi, sehingga bisa membuka lapangan pekerjaan, dan menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Jadi, kami harapkan juga mungkin masyarakat yang ada ini, bisa belajar di sini karena waktunya cukup luang, artinya berbeda dengan di Kantor. Mungkin di HUT Sultra ini, suasananya agak santai sambil menikmati pameran, bisa juga sambil konsultasi di sini, suasananya mungkin agak lebih bagus,” pungkasnya.
****
Tinggalkan Balasan