Beredar Video Wanita Dilucuti Bajunya dan Dipukuli Secara Brutal
KENDARI – Sebuah video berdurasi 30 detik memperlihatkan aksi penganiayaan sadis terhadap seorang wanita, menggemparkan warga Kota Kendari pada Senin (27/6)2022).
Penganiayaan dan pengeroyokan yang diduga dilakukan di dalam kamar yang dilakukan oleh sejumlah wanita berpakaian seksi
Dalam video yang beredar luas di media sosial, terlihat seorang wanita dianiaya dengan cara dipukuli beramai-ramai di atas ranjang kamar oleh sejumlah wanita berpakaian seksi.
Tak sekedar dipukuli, baju dan celana wanita tersebut juga dilucuti oleh para pengeroyoknya. Dalam video berdurasi 30 detik tersebut, diduga penganiayaan brutal tersebut, terjadi di salah satu kos-kosan yang ada di Kota Kendari
Belum diketahui pasti lokasi kejadian dan identitas wanita yang menjadi korban penganiayaan serta yang melakukan pengeroyokan.
Polresta Kendari yang telah menerima laporan korban penganiayaan, hingga kini belum dapat memberi keterangan terkait penganiayaan tersebut.
“Sabar. mohon waktunya. Saya sudah monitor tentang video yang lagi viral tersebut. Kami masih cek tentang tempat lokasi kejadiannya. Tim kami masih bekerja,” ujar Kapolresta Kendari, Kombes Pol Muhammad Eka Faturrahman Kendari dalam keterangan tertulisnya.
Tinggalkan Balasan