PT Kasana Teknindo Gemilang Buka Rekrutmen Parts Sales, Penempatan Kendari dan Pekanbaru
KENDARI – PT Kasana Teknindo Gemilang saat ini membutuhkan sumber daya manusia bertalenta untuk berkontribusi bersama perusahaan.
Seperti dikutip dari laman Instagram @career_kasanatg pada Sabtu (21/10/2023), PT Kasana Teknindo Gemilang mencari pelamar untuk mengisi posisi Parts Sales untuk penempatan Kota Kendari dan Pekanbaru.
PT Kasana Teknindo Gemilang adalah perusahaan yang bergerak di bidang heavy equipment/alat-alat berat khususnya di material handling (forklift TCM dan kion baoli ) dan construction machinerry (doosan infracore).
Perusahaan tersebut membuka loker untuk posisi Parts Sales dengan kualifikasi sebagai berikut:
- Usia maksimal 35 tahun.
- Pendidikan minimal S1 semua jurusan.
- Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang yang sama.
- Percaya diri, komunikatif, dan berpenampilan menarik.
- Siap bekerja dengan target penjualan.
- Memiliki SIM A/C.
Cara daftar:
Jika Anda berminat dan memenuhi kualifikasi di atas, silahkan Anda mendaftarkan diri dengan mengirimkan berkas CV dan surat lamaran lengkap ke email recruitment@kasana.co.id dan arachmanhakim8692@gmail.com.
Demikian informasi lowongan kerja ini bagi sobat HaloSultra.com, semoga bermanfaat.
*
Tinggalkan Balasan