Info Loker Kendari: ABS Group Buka Rekrutmen Posisi Internal Audit
KENDARI – Anugrah Bhakti Sentosa (ABS) Group saat ini membutuhkan sumber daya manusia bertalenta untuk berkontribusi bersama perusahaan.
Seperti dikutip dari laman Instagram @absgroup.kdi pada Minggu (20/7/2023), ABS Group mencari pelamar untuk mengisi posisi Internal Audit.
ABS Group sendiri merupakan perusahaan retail kosmetik terbesar di Sulawesi Tenggara (Sultra) yang adalah induk dari Ceria Kendari & Bex Mart dan Beauty Kendari yang bergerak di bidang retail khususnya kosmetik dekorasi dan FMCG serta memiliki 8 cabang di Kota Kendari dan Baubau.
ABS Group membuka loker untuk posisi Internal Audit dengan kualifikasi sebagai berikut:
- Pendidikan minimal S1 Akuntansi/Manajemen Keuangan/Statistika.
- Memiliki pengalaman sebagai auditor lebih diutamakan.
- Mampu melaksanakan pemeriksaan audit internal terkait SOP/alur kerja, keuangan, serta melakukan stock opname.
- Kemampuan analisa dan komunikasi yang baik.
- Teliti, detail oriented, memiliki kemampuan problem solving yang baik.
- Mampu bekerja dengan target, disiplin, jujur, dan bertanggung jawab.
- Mampu mengoperasikan komputer (terutama Ms Excel).
- Siap melakukan perjalanan dinas ke seluruh unit bisnis.
Cara daftar:
Jika Anda berminat dan memenuhi kualifikasi di atas, silahkan Anda mendaftarkan diri melalui akses link https://linktr.ee/absgroup.kdi.
Batas waktu pendaftaran untuk posisi Supervisor Marketing dan Komunikasi di ABS Group ini hingga Jumat, 25 Agustus 2023 mendatang.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi narahubung pada kontak 0812 6886 5268.
Demikian informasi lowongan kerja ini bagi sobat HaloSultra.com, semoga bermanfaat.
*
Tinggalkan Balasan