KENDARI – Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melaksanakan uji kelayakan dan kepatutan terhadap bakal calon anggota legislatif (bacaleg) yang akan berlaga di Pemilu 2024 mendatang,

Para bacaleg tersebut merupakan kader partai dan non kader yang sebelumnya telah mendaftarkan dirinya untuk maju di DPRD Provinsi Sultra dari enam daerah pemilihan (dapil).

Ketua DPW PKB Sultra, Jaelani menjelaskan kegiatan ini juga menjadi forum silaturahmi para bacaleg.

“Kegiatan ini juga untuk memastikan orientasi politik 6 kursi di 6 dapil di DPRD Sultra,” ujar Jaelani melalui keterangan resminya, Jumat (17/3/2023).

Jaelani menjelaskan dalam melaksanakan kegiatan, pihaknya turut mengundang para kyai dan para tokoh untuk meneguhkan semangat serta komitmen PKB melahirkan legislator yang berpihak ke masyarakat.

“Kita ingin caleg yang dilahirkan di PKB ini memiliki kualitas dan berkomitmen untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat,” imbuh Jaelani.

Dirinya berharap, melalui uji kelayakan dan kepatutan ini, PKB Sultra sudah memiliki bayangan terkait komposisi caleg yang akan didorong pada Pemilu 2024 mendatang.

“Dengan harapan, PKB bisa menang di Pemilu 2024 mendatang. Insya Allah target bisa dicapai dengan soliditas kader, pengurus dan simpatisan dan semua organ-organ PKB,” tuturnya.

Pihaknya pun menarget PKB Sultra dapat meraih satu kursi di setiap dapil pada Pemilu 2024 mendatang.

Sementara untuk DPR RI dapil Sultra pihaknya menarget minimal 1 kursi, dan kursi pimpinan di DPRD kabupaten dan kota se-Sultra. **