Polsek Wangsel Kembali Ungkap Pencurian Kios di Pasar Sentral Wakatobi
WAKATOBI – Polsek Wangi- Wangi Selatan kembali berhasil mengungkap kasus pencurian tas di salah satu kios di Pasar Sentral Wangi-wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi.
Dimana terduga pelaku, satu diantaranya merupakan pelaku pencurian motor di parkiran SMA Negeri 3 Wangi-Wangi Selatan, Kabupaten Wakatobi.
Kapolsek Wangi-wangi Selatan La Ode Ade Hamra membenarkan adanya pengungkapan pelaku pencurian salah satu kios di Pasar Sentral Kabupaten Wakatobi tersebut.
“Dari hasil penyelidikan atau pengembangan kasus, 2 terduga pencurian motor, salah satu diantaranya terduga pelaku pencurian tas dan pembongkaran salah satu toko yang ada di Pasar sentral Wangi-wangi Selatan,” ucapnya, pada Senin (1/4).
Kedua terduga pelaku pencurian tas dan pembongkaran toko di Pasar Sentral tersebut inisial IM (14) dan AN (14).
Berdasarkan informasi yang berhasil dikumpulkan, keduanya masing-masing memiliki peran, IM sebagai pemantau situasi dan AN sebagai eksekutor.
La Ode Ade Hamra menyebut bahwa modus pelaku yakni mendatangi salah satu tokoh pakayan (RB) dengan berpura-pura memilih pakayan yang dijual korban. Setelah pemilik kios tersebut melayani pembeli lain, AN membawa lari tas yang berisi uang tunai, handphone dan barang-barang penting lainnya.
“Alhamdulilah, dari hasil pengembangan kami menemukan terduga pelaku pencurian lain kemudian akan dilakukan penyelidikan lebih lanjut,” katanya.
“Harapan kami dengan adanya kejadian ini, kami meminta kepada masyarakat agar lebih waspada kalau ada gerak gerik yang mencurigakan agar segera melaporkan ke Polsek Wangi-Wangi Selatan,” sambung Kapolsek.
Perlu diketahui, sebelumnya inisial AT (15) dan IM (14) diamankan oleh Polsek Wangi-wangi Selatan karena keduanya mencuri 1 unit sepeda motor di parkiran SMPN 3 Wangi-wangi Selatan.
**
Tinggalkan Balasan