KENDARI – Seorang pria ditemukan tewas di area kampus Universitas Haluoleo (UHO), Jalan HEA Mokodompit, Kelurahan Lalolara, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, Rabu (17/4/2024).

Informasi awal dari seorang warga yang enggan disebutkan namanya menyebutkan korban diketahui berinisial IS.

Baca Juga:  Sebar Video Intim Mantan Istri ke Facebook, Pria di Kendari Ditangkap Polisi

Disebutkan bahwa korban ditemukan tergeletak dilantai dan berlumuran darah.

Menurut warga, korban diduga terjatuh dari ketinggian.

“Kayanya jatuh dari gedung,” kata B membeberkan.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi mengatakan, pihaknya baru menerima informasi tersebut.

Baca Juga:  Kunjungi MPP Badung, Wali Kota Kendari Jajaki Kolaborasi Digitalisasi Layanan Publik

Kata Fitrayadi, pihaknya baru akan mengecek ke tempat kejadian perkara (TKP).

“Baru dapat infonya, kami cek dulu,” pungkasnya.

***