Jelang Pemilu, Polresta Kendari Bina Kesehatan Mental dan Psikologi Personel
KENDARI – Guna memastikan kesiapan personel menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) pada 14 Februari 2024 mendatang, Polresta Kendari menggelar kegiatan pembinaan kesehatan mental dan psikologi (manajemen/pengelolaan stress).
Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah perilaku menyimpang personel Polresta Kendari menjelang pelaksanaan pengamanan pemilu tahun 2024, digelar di Aula Wira Pratama Polresta Kendari, pada Rabu (31/1/2024).
Wakapolresta Kendari, AKBP Saiful Mustofa menekankan pentingnya kesehatan mental personel dalam melaksanakan tugas-tugas kepolisian, terutama dalam mengamankan proses demokrasi seperti pemilu.
“Tugas polisi sangat berat, kapan pun dibutuhkan harus siap. Olehnya itu dibutuhkan pengelolaan manajemen stress yang kuat,” ujar AKBP Saiful Mustofa.
Dalam kegiatan itu, Polresta Kendari hadirkan dua narasumber dari HIMPSI Sultra, yakni Ayub Djafar dan Chadidjah D. Selomo yang diikuti oleh Pejabat Utama, Personel Polrsesta Kendari, Personel Polsek Jajaran, ASN serta Bhayangkari Cabang Kota Kendari.
Dalam materinya, kedua narasumber memberikan materi terkait manajemen stress atau pengelolaan stress, serta keterampilan psikologis lainnya yang dapat membantu personel menghadapi tekanan dan tantangan secara lebih efektif.
Pembinaan kesehatan mental dan psikologi ini diharapkan dapat membantu personel Polresta Kendari untuk tetap tenang, fokus, dan profesional dalam melaksanakan tugasnya selama masa Pemilu. Personel diingatkan pula untuk tetap netral dan menjalankan tugas dengan penuh integritas demi kelancaran dan keamanan pelaksanaan Pemilu 2024.
**
Tinggalkan Balasan