KENDARI – Si jago merah melahap satu unit kios milik warga di Jalan Kijang, Kelurahan Rahandouna, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Sulwesi Tenggara (Sultra), pada Selasa (21/2/2023).

Keterangan dari salah satu saksi, Nabil mengatakan bahwa kebakaran sekira pukul 22.05 WITA yang berawal dari suara ledakan keras di dalam kios tersebut.

Baca Juga:  Wali Kota Kendari Hadir di ICI 2025: Komitmen Membangun Infrastruktur Berkelanjutan

“Saat itu saya sedang nongrong dengan teman saya dikos sebelah, namun tiba-tiba saya mendengar suara ledakan dan keras seperti tabung gas dan saya pergi mengecek alhasil satu kios udah terbakar,” ujarnya.

Baca Juga:  Pemkot Kendari Bebaskan BPHTB bagi MBR, Ini Kriteria dan Persyaratannya

Dirinya juga berujar juga saat api mulai membesar, dia sempat melihat si jago merah merambat di pepohonan dan membakar kabel hingga putus.

Hingga saat ini, tiga mobil pemadam kebakaran diturunkan untuk memadamkan api. **