KONAWE UTARA – Kepala Seksi (Kasi) Kesyahbandaran KUPP Molawe, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), Capt. Sorindra minta pegawai tingkatkan kedisiplinan bekerja dan loyalitas kepada pimpinan.

Hal tersebut disampaikan Capt. Sorindra saat memimpin apel pagi di Kantor KUPP Molawe, Selasa (8/7/2025).

“Penting bagi seorang pegawai untuk memiliki sikap disiplin dan loyalitas dalam bekerja,” kata Capt. Sorindra.

Menurut dia, disiplin mencerminkan tanggung jawab dan kepatuhan terhadap aturan, sementara loyalitas menunjukkan kesetiaan dan dedikasi terhadap pekerjaan dan perusahaan. 

Keduanya merupakan faktor penting yang dapat meningkatkan kinerja dan produktivitas pegawai, serta memberikan kontribusi positif bagi kemajuan organisasi, dan terkhusus negara.

“Komitmen yang tinggi terhadap disiplin kerja, loyalitas kepada pimpinan, akan berdampak baik pada pelayanan terbaik kepada mitra kerja serta masyarakat,” bilangnya.

Baca Juga:  KUPP Molawe Salurkan 10 Hewan Kurban untuk Masyarakat Konut

Selain itu, sikap profesional yang ditunjukkan menjadi salah satu faktor penunjang dalam keberhasilan operasional instansi tersebut. Selama ini, para pegawai KUPP Molawe dipandang serius dalam menjalankan tugas dan tanggungjawab mereka.

Disiplin yang tinggi tercermin dari kepatuhan terhadap jadwal kerja, kehadiran yang selalu tepat waktu, serta pelaksanaan prosedur kerja sesuai dengan pedoman yang telah ditetapkan.

“Hal ini tentunya meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam pelayanan yang diberikan kepada masyarakat,” tuturnya.

Selain disiplin, loyalitas pegawai kepada pimpinan juga menjadi sorotan penting. Pegawai KUPP Molawe senantiasa mendukung kebijakan dan program yang diusung oleh pimpinan.

“Rasa saling percaya dan dukungan timbal balik antara pimpinan dan pegawai menciptakan atmosfer kerja yang positif, di mana setiap individu merasa dihargai dan termotivasi untuk memberikan yang terbaik,” jelas Sorindra.

Baca Juga:  Pria Asal Ternate Tewas Dianiaya Pakai Parang di Morombo Pantai, Pelaku Ditangkap

Tidak hanya itu, pegawai KUPP Molawe juga sangat fokus pada pelayanan kepada mitra kerja. Dengan pendekatan yang ramah dan responsif, mereka berupaya untuk memenuhi kebutuhan mitra kerja secara cepat dan tepat.

Pelayanan yang baik tidak hanya mencakup aspek kecepatan, tetapi juga kualitas layanan yang mampu menjawab berbagai pertanyaan dan kebutuhan yang dianggap penting.

“Kami bangga memiliki pegawai yang disiplin, loyal, dan siap memberikan pelayanan terbaik. Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap instansi kami,” imbuhnya.

**