KONAWE SELATAN – Jangan coba main-main dalam menjalankan tugas sebagai Panitia Pemungutan Suara di Pemilu 2024 mendatang.

Hal tersebut disampaikan Bupati Konawe Selatan (Konsel), Surunuddin Dangga dalam acara pelantikan dan pengambilan sumpah 1.053 PPS se-Kabupaten Konawe Selatan, Selasa (24/1/2023).

“Sebagai penyelengara di tingkat desa untuk bekerja dengan hati-hati karena krusialnya itu ada di desa. Agar tidak tergoda dengan iming-iming Partai Politik (Parpol), jika ada yang kemarin terlibat oleh parpol untuk segera meninggalkan semua yang berurusan parpol,” tegas Surunuddin.

Baca Juga:  Video Viral Warga Berebut BBM di SPBU Konsel, Pertamina Patra Niaga Beri Penjelasan

Bupati Surunuddin meminta untuk memastikan pendataan kepada semua wajib pilih di Konsel, mengingat Konsel merupakan wilayah dengan jumlah TPS terbanyak di Sulawesi Tenggara (Sultra).

“Jangan ada lagi masyarakat yang tidak terdata, saat ini kita sedang mendorong desa berbasis digital jadi tidak akan kesulitan dalam melakukaan pendataan,” tekan Surunuddin.

Baca Juga:  IAI Rawa Aopa Resmi Berdiri, Bupati Konsel Tegaskan Komitmen Pendidikan Inklusif

Ketua KPU Konsel, Aliudin juga berpesan kepada seluruh anggota PPS yang baru dilantik untuk bekerja dengan baik demi suksesnya Pemilu 2024.

“Kepada seluruh anggota PPS untuk selalu berkoordinasi dengan pemerintah desa setempat, dengan tetap menjaga integritas serta menjunjung aturan-aturan sebagai penyelenggara pemilu,” pesan Aliudin. **