KENDARI – Masyarakat membanjiri pelataran Tugu Religi Sultra pada Jalan Sehat yang digelar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sulawesi Tenggara (Sultra) pada Minggu (16/07/2023).

Ketua DPW PPP Sultra, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan jalan sehat tersebut merupakan puncak acara pelantikan pengurus DPW PPP Sultra yang telah dilangsungkan pada 15 Juli 2023 kemarin.

“Alhamdulillah jalan sehat ini merupakan puncak dari pelantikan kami sebagai pengurus DPW PPP yang telah dikukuhkan langsung oleh bapak Muhamad Mardiono selaku Plt Ketua Umum DPP PPP,” kata Andi Sumangerukka.

Baca Juga:  Masih Diwarnai Hujan, Simak Prakiraan Cuaca Sultra 30 Maret 2025

Menurutnya, jalan sehat ini menjadi salah bukti komitmen dirinya dalam memperhatikan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Sultra.

Untuk itu pada kesempatan ini pihaknya juga berbagi hadiah doorprize untuk peserta jalan sehat yaitu 1 unit mobil, 50 total paket umroh dan berbagai hadiah menarik lainnya.

Baca Juga:  Menjelang Peresmian, 2.140 Koperasi Merah Putih di Sultra Telah Berbadan Hukum

“Hari ini saya menyampaikan bahwa PPP benar-benar serius pada kepengurusan ini dan langkah awal yang kami lakukan diantaranya penyerahan 100 unit sepeda motor, 50 paket umroh,” katanya.

“Kita juga akan memberikan 17 ambulans gratis untuk 17 kabupaten/kota kabupaten/kota se-Provinsi Sulawesi Tenggara, dan terakhir 5 kendaraan operasional untuk pengurus wilayah,” pungkasnya.

**/ad