MUNA BARAT – Bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati La Ode Darwin-Ali Basa bakal melawan kotak kosong di suksesi Pilkada Muna Barat (Mubar) 2024.

Hal tersebut lantaran pasangan La Ode Darwin-Ali Basa disebutkan mengantongi dukungan dari seluruh partai di Mubar.

Menurut La Ode Darwin, dengan elektabilitas yang tinggi menjadikan dirinya dan pasangannya Ali Basa mendapat dukungan penuh dari semua partai pada Pilkada Mubar kali ini.

Diungkapkannya, bahwa tak ada deal politik atau kontrak politik antara dirinya dan seluruh parpol pengusung dan pendukung.

“Saya tidak memiliki kontrak politik satu pun, tetapi saya bicarakan adalah keinginan kami bersama untuk memajukan kabupaten Muna Barat,” kata La Ode Darwin dikutip Kompas, Jumat (30/8/2024). 

“Deal-deal politik itu tidak terjadi, karena keinginan kami sama untuk memperbaiki Muna Barat menjadi daerah yang maju dan berkembang bisa dirasakan masyarakat dalam 5 sampai 10 tahun kedepan,” sambungnya.

La Ode Darwin menjelaskan, bupati dan wakil bupati memiliki perangkat birokrasi dan kebijakan bersama. Hal itu yang dilakukannya ketika memimpin beberapa perusahaan besar.

“Hal itu yang saya lakukan sehingga tidak ada konflik dalam kita mengelola suatu manajemen organisasi dan itu menjadi kunci saya sehingga membawa perubahan di Kabupaten Muna Barat,” tutur La Ode Darwin.

La ode Darwin mempunyai latar belakang sebagai seorang pengusaha sedangkan pasangannya, Ali Basa merupakan mantan seorang birokrat di Kabupaten Muna Barat.

Keduanya resmi mendaftarkan diri sebagai bakal pasangan calin untuk Pilkada Muna Barat 2024 di Kantor KPU Muna Barat pada Kamis (29/8/2024) siang. 

**