Festival Liangkabori Kembali Digelar, Ada Beragam Lomba hingga Pertunjukan Tradisional
MUNA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna bersama Pemerintah Desa Liangkabori, Kecamatan Loghia, Sulawesi Tenggara (Sultra) akan melangsungkan Festival Liangkabori yang dijadwalkan berlangsung pada 11-14 Juli 2025.
Festival Liangkabori tahun 2025 ini dirangkaikan dengan hari jadi Desa Liangkobori yang ke-28.
Kepala Desa Liangkabori, Farlin menjelaskan Festival Liangkabori akan ada berbagai bermacam lomba tradisional, salah satunya adalah lomba layangan.
“Selain lomba layang-layang akan ada Lomba Kalego Hule (gasing) Kalapinda, lagu daerah Muna, dan kearifan lokal lainya,” ucap La Ode Farlin belum lama ini.
Selain itu, di festival akan dipamerkan hasil kerajinan tradisional UMKM, tenunan motif cadas, pembuatan tenun, dan pembuatan layang-layang kolope (layangan yang terbuat dari daun umbi hutan).
Menurut informasi yang dihimpun, festival akan dihadiri, Sesuai rencana festival akan dihadiri oleh Menteri Kebudayaan Fadli Zon, Gubernur Sultra Andi Sumangerukka (ASR), dan Wakil Gubernur Hugua dan akan ada tamu mancanegara ikut meramaikan festival
Pihak penyelenggara pun memastikan akan banyak tamu dan wisatawan yang akan hadir, sehingga pembenahan dan melengkapi fasilitasi di gua prasejarah tersebut terus dilakukan.
**
Tinggalkan Balasan