JAKARTA – Mohammad Mahfud Mahmodin (Mahfud MD) secara resmi telah diumumkan sebagai calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo pada Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2024 mendatang.

Pengumuman itu disampaikan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam acara di di kantor DPP PDIP di Jalan Pangeran Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).

Lantas bagaimana sosok Mahfud MD yang diketahui saat ini menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) di Kabinet Indonesia Maju II.

Sosok Mahfud MD yang bernama asli Mohammad Mahfud Mahmodin ini adalah pria kelahiran Sampang, Jawa Timur pada 13 Mei 1957.

Mempersunting Zaizatoen Nihajati yang juga merupakan gadis teman kuliahnya di Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia, Mahfud MD dianugerahi tiga orang anak.

Baca Juga:  Penyeberangan Feri Tondasi-Torobulu Resmi Beroperasi, Ini Tarif dan Jam Operasionalnya

Pendidikan

Dirinya tercatat menamatkan pendidikan dasar di Madrasah Ibtida’iyah Pondok Pesantren Al Madhiyyah Pemekasan, SD Negeri Waru Pemekasan.

Kemudian melanjutkan pendidikan di Pendidikan Guru Agama Negeri (PGAN) SLTP 4 Tahun di Pemekasan dan di Pendidikan Hakim Islam Negeri (PHIN), SLTA 3 Tahun di Yogyakarta.

Di tingkat perguruan tinggi, Mahfud MD juga tercatat menempuh pendidikan S1 Fakultas Hukum, Jurusan Tata Negara, Universitas Islam Indonesia (UII) di Yogyakarta dan S1 Fakultas Sastra dan Kebudayaan, Jurusan Sastra Arab, Universitas Gajah Mada (UGM) di Yogyakarta.

Melanjutkan studi Program Pasca Sarjana S2, Mahfud MD mengambil jurusan Ilmu Politik di UGM dan kemudian Program Doktoral S3, Ilmu Hukum Tata Negara juga di UGM Yogyakarta.

Baca Juga:  Koperasi Merah Putih Jadi Langkah Strategis Pembangunan Ekonomi Desa di Sultra

Selama menempuh pendidikan, Mahfud MD juga merasakan atmosfir pergerakan aktifis dan juga aktif menulis.

Karier

Dalam karier, Mahfud MD pernah menjadi staf pengajar dan Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta sejak tahun 1984.

Mahfud MD juga pernah menjadi Rektor Universitas Islam Kediri pada tahun 2003-2006.

Di perpolitikan nasional, Mahfud MD diketahui pernah menjabat Wakil Ketua Umum Dewan Tanfidz DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada tahun 2022-2005.

Hal tersebut kemudian mendudukan dirinya menjadi anggota DPR RI sejak 2004-2009.

Selanjutnya Mahfud MD memimpin Mahkamah Konstitusi periode 2008-2013.

Kemudian menjabat sebagai Anggota Dewan Pengarah Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila pada 2017-2018.

Dan kemudian menjabat Menkopolhukan sejak 2019 hingga sekarang.

**