BUTON UTARA – Satu unit sepeda motor milik seorang remaja berusia 17 tahun, berinisial AS, ditemukan dalam kondisi terbakar di sekitar Pelabuhan Lama Ereke, Kelurahan Bangkudu, Kecamatan Kulisusu, Kabupaten Buton Utara (Butur) pada Jumat (23/5/2025) sekitar pukul 00.10 WITA dini hari.

Polisi menduga kuat insiden ini berkaitan dengan konflik pribadi yang dipicu rasa cemburu.

Kapolres Butur, AKBP Totok Budi Sanjoyo membenarkan kejadian tersebut dan mengungkapkan dua orang telah diidentifikasi sebagai terduga pelaku, masing-masing berinisial YS dan FN.

Baca Juga:  Bupati Butur Sampaikan Pidato Perdana di Rapat Paripurna DPRD

“Korban awalnya sedang bermain game bersama teman-temannya di sekitar Lorong Hansip. Tidak lama kemudian, datang dua pemuda yang mengajak AS ke Pelabuhan Lama. Di sana terjadi cekcok yang diduga dipicu persoalan pribadi,” ujar AKBP Totok.

Usai adu mulut yang cukup tegang, ketiganya meninggalkan lokasi.

Namun, sekitar 20 menit kemudian, AS kembali ke Pelabuhan Lama dan mendapati sepeda motornya, Yamaha Jupiter Z1, sudah dalam keadaan terbakar.

Nomor registrasi kendaraan juga turut hangus dalam insiden tersebut.

Baca Juga:  Jaga Stabilitas Harga Pangan Jelang Idulfitri, Pemkab Butur Gelar GPM di Rante Gola

“Kami masih mendalami kronologi lengkap dan motifnya,” kata Totok.

Sejumlah saksi telah diamankan dan olah tempat kejadian perkara (TKP) dilakukan oleh pihak kepolisian.

Meski demikian, belum ada penetapan tersangka secara resmi hingga saat ini.

“Kami imbau masyarakat untuk tidak mengambil tindakan sendiri. Biarkan proses hukum berjalan,” tegas Kapolres.

Satuan Reserse Kriminal Polres Butur masih melakukan penyelidikan lanjutan guna mengungkap pihak yang bertanggung jawab atas pembakaran tersebut.

**