BAUBAU – Penjabat (Pj) Wali Kota Baubau, Muh Rasman Manafi melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Puskesmas Waborobo pada Jumat (9/8/2024).

Dalam kunker tersebut, Pj Wali Kota Baubau banyak mendapat keluhan diantaranya terkait masalah aset Pemkot Baubau yang ada di Waborobo seperti pagar pembatas yang sudah lama tidak diperbaiki. Selain itu, masalah anggaran Pemkot Baubau terutama APBD yang sebagian besar masih digunakan untuk gaji, tunjangan, honor dan TPP dan hanya sekitar 30 sampai 40 persen untuk biaya pembangunan.

“Jadi poin utama yang ingin saya sampaikan bahwa kita pasti banyak keinginan bahkan kebutuhan. Akan tetapi semua itu disesuaikan dengan anggaran yang kita miliki. Semua keluhan ini menjadi catatan saya. Dan setiap saya jalan berkunjung selalu didampingi dinas terkait supaya tau apa yang menjadi keluhan kemudian dicatat langsung,” ujar Rasman Manafi saat menanggapi keluhan peserta mini lokakarya bulanan Puskesmas Waborobo, seperti dikutip dari laman PPID Utama Baubau.

Baca Juga:  Malona Qunua, Tradisi Pertengahan Bulan Ramadan yang Penuh Makna Filosofi

Pj Wali Kota Baubau mengajak untuk berama-sama berjuang mencari anggaran dengani sumber anggaran yang lain seperti lewat bantuan dana CSR atau lewat program yang ada di Kementerian untuk diajukan anggaran. Hal itu lah yang dilakukan saat ini. Sebab jika hanya berharap dari APBD saja tidak kuat. Karena itu, pihaknya bersama OPD akan berusaha bagaimana memikirkan agar supaya seimbang.

Baca Juga:  Polisi Tetapkan 2 Tersangka Kasus Kebakaran di Kelurahan Lipu Baubau

”Terima kasih atas masukan dan keluhannya, saya yakin banyak yang tidak puas karena banyak yang ingin disampaikan. Kalau ada yang mau disampaikan bisa lewat camatnya, lurahnya, kepala puskemasnya. Silahkan dikomunikasikan terus ada dinas terkaitnya. Saya berharap apa yang menjadi catatan-catatan kita hari ini yang bisa kita tindak lanjuti segera kita tindak lanjuti,” tutupnya.

Turut hadir dalam Kunker Pj Wali Kota Baubau di Puskesmas Waborobo yakni Camat Betoambari, Lurah Waborobo, Kepala Puskesmas Waborobo dan Tenaga Kesehatan, Perwakilan Dinas kesehatan dan RT/RW.

**