Semarak HUT Kota Kendari ke-193, Pemkot Gelar Jalan Sehat Berhadiah Tiket Umrah
KENDARI – Ribuan warga Kota Kendari meriahkan Jalan Sehat yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari dalam rangka menyemarakkan HUT ke-193 Kota Kendari, Rabu (8/5/2024).
Berjalan sejauh 3,7 KM, Jalan Sehat ini mengambil star dari Lapangan Benu-benua menuju Jalan Sultan Hasanuddin, lalu memutar di jalan kadue (depan Bank Indonesia) lama, kemudian jalan sehat dilanjutkan ke Jl. Ir. H. Alala dan finish kembali ke Lapangan Benu-benua.
Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusup didampingi Forkopimda dan Sekda Kota Kendari secara resmi melepas peserta jalan sehat.
“Dengan ucapan bismillahirrahmanirrahim Jalan Sehat dalam rangka Semarak HUT Kota Kendari yang ke-193 secara resmi saya mulai,” ujarnya seperti dikutip dari laman kendarikota.go.id.
Untuk diketahui, untuk menyemarakkan kegiatan Jalan Sehat ini, Pemerintah Kota Kendari menyiapkan berbagai hadiah salah satunya adalah 1 unit sepeda motor dan 2 tiket Umrah menjadi doorprize dalam jalan sehat kali ini.
**
Tinggalkan Balasan