Tingkatkan Asupan Gizi Jadi Cara Pemdes Lamoluo Konkep Atasi Stunting
KONAWE KEPULAUAN – Pemerintah Desa (Pemdes) Lamoluo, Kecamatan Wawonii Barat, Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) punya cara tersendiri untuk mengatasi stunting di wilayahnya.
Kepala Desa Lamoluo, Irda Sahwida menyampaikan pihaknya telah menyiapkan sejumlah strategi untuk mengatasi stunting, salah satunya memberikan asupan gizi bagi ibu hamil dan balita.
Saat ini diketahui, di Desa Lamoluo memiliki tiga orang jiwa yang tercatat berisiko stunting.
“Rencananya kami akan berikan makanan sehat dan bergizi kepada keluarga yang anggotanya beresiko stunting,” kata Irda, Jumat (13/10/2023).
Program pemberian makanan sehat dan bergizi nantinya akan diprioritaskan untuk keluarga yang anggotanya berisiko stunting namun untuk mencegah bertambahnya angka risiko stunting pihaknya berinisiatif memberi kepada warga lainya.
“Kita mengupayakan yang terbaik dalam menekan laju stunting secara maksimal dengan memberikan anggaran untuk pencegahan,” terang dia.
Menurutnya, penyebab stunting tidak hanya satu faktor melainkan multifaktor sehingga melibatkan banyak pihak untuk mengentaskanya.
Desa Lamoluo juga melakukan penanganan dari hulu ke hilir baik itu memberikan edukasi ke masyarakat hingga memperhatikan aspek kebersihan dan kesehatan lingkungan.
**
Tinggalkan Balasan